NEU Green Sport merupakan salah satu motor listrik yang sangat viral di Indonesia.
Ya, motor listrik ini dikendarai Gibran Rakabuming Raka selaku cawapres Indonesia ketika berkampanye di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).
Kendaraan elektrik ini memiliki desain seperti motor sport pada umumnya.
Hanya saja, tenaga utama mesin motor ini menggunakan baterai. Sehingga lebih ramah lingkungan dan tidak menimbulkan polusi akibat pembakaran bahan bakar.
Nah motor listrik ini bisa Anda lihat dalam gelaran IIMS (Indonesia International Motor Show) 2024.
Di ajang IIMS 2024, kendaraan ini pun cukup mencuri perhatian para pengunjung. Pasalnya, motor ini memiliki spesifikasi menarik yang tak ada di kendaraan elektrik merk kompetitor.

Spesifikasi Menarik dari Motor Listrik NEU Green Sport
Memang motor listrik ini sangat menyita perhatian pengunjung dalam gelaran IIMS 2024.
Bahkan beberapa pengunjung pun langsung memesan motor sports elektrik yang diproduksi oleh PT Mobil Elektrik Nasional.
Sebelum membeli, maka Anda wajib tahu spesifikasi singkat dari NEU Green Sport. Diantaranya adalah sebagai berikut ini :
1. Tenaga Motor yang Mumpuni
Spesifikasi pertama ini akan membahas tenaga motor listrik. Motor ini dibekali dengan mesin bertenaga 250cc.
Dan Anda bisa memacu motor dengan kecepatan maksimal hingga 150km/jam. Tak perlu khawatir, bodi motor ini sangat kokoh.
Sehingga Anda tetap nyaman berkendara dengan kecepatan tinggi ketika mengendarai motor karya anak bangsa ini.
2. Desain Kokoh seperti Motor Sport
Spesifikasi kedua akan membahas di bagian desain motor. Kendaraan elektrik ini memang mirip dengan motor sport pada umumnya.
Di bagian depan, NEU Green Sport memiliki fairing serta scoop aerodinamis.
Sehingga memudahkan Anda dalam berkendara di jalan raya.
Selain itu, adanya fairin dan scoop aero dinamis juga membantu pengendara agar tetap seimbang jika berkendara dengan kecepatan tinggi.
3. Kapasitas Baterai yang Mumpuni
Spesifikasi ketiga ini membahas pada kapasitas baterai. Motor ini menggunakan baterai LFP dengan kapasitas 70v 60 Ah.
Jika Anda mengisi daya baterai hingga penuh, maka motor ini dapat Anda gunakan hingga jarak maksimal sekitar 150km dalam kecepatan normal.
Keunggulan Menggungunakan Motor Listrik dari NEU Green Sport
Perlu Anda ketahui bahwa persaingan pasar motor listrik di Indonesia ini sangat ketat.
Ada beberapa merk yang merilis motor bebas emisi untuk semua segmen. Nah untuk segmen motor sport listrik ini telah hadir dari pabrikan NEU.
Tercatat ada beberapa keunggulan yang bisa Anda rasakan dengan menggunakan motor listrik karya anak bangsa ini.
Keunggulan pertama, dari segi model memang sangat mirip dengan motor sport pada umumnya.
Di bagian lampu, motor listrik ini menggunakan jenis LED. Sehingga nyala lampu sangat terang.
Keunggulan kedua, motor ini sangat hemat dalam penggunaan daya baterai.
Jika Anda mengisi daya bateri hingga penuh, maka motor ini bisa Anda gunakan hingga jarak 150 km.
Keunggulan ketiga, motor ini menggunakan velg sport dengan ban tubles. Sehingga Anda tidak perlu khawatir jika ban bocor.
Selain itu, motor ini juga cepat dalam pengisian ulang daya baterai. Dengan begitu, maka kendaraan elektrik ini bisa Anda gunakan untuk bepergian sehari-hari.
Mengingat keunggulan motor ini cukup banyak, maka tak heran jika kendaraan ini banyak peminatnya.
Harga jual motor karya PT. Mobil Elektrik Nasional ini mencapai 70 juta per unit di pasar motor Indonesia.
Motor listrik kini mulai membanjiri pasar otomotif Indonesia. Salah satunya sepeda motor listrik karya PT. Mobil Elektrik Nasional.
Bahkan motor tersebut digunakan Gibran Rakabuming Raka saat berkampanye.
Sebagai calon pembeli, maka Anda wajib tahu spesifikasi dan keunggulan dari NEU Green Sport beserta estimasi harga jual di pasar otomotif Indonesia.